Jumat, 27 Februari 2015

Kecanduan Penderitaan. #23


Apakah kamu suka mengatakan/menulis disocial media(facebook, twitter,Google +,blog dll) seperti ini : "Aduuuhhh.....hidupku kok menderita begini ?.....kenapa sih masalah datang silih berganti gak ada habis2nya ?? ......kenapa rezekiku kayaknya sulit banget menghampiri aku ?.....kenapa aku dipecat dari pekerjaan aku, apa salahku ??....kenapa sakit yang aku alami tidak juga sembuh-sembuh ?? ......kenapa penderitaan aku tak kunjung selesai ??......



kenapa jodohku gak datang-datang  ?.....sudah bertahun-tahun aku menikah, kenapa aku belum dikarunia anak ?  ..........kenapa orang yang aku cintai malah mengkhianati aku ??......kenapa pernikahan aku hancur berantakan ?? ........kenapa cobaan dari Tuhan begitu beratnya kepadaku didunia ini ??." 


Atau kalau kamu seorang wanita yg sering disakiti oleh pasangannya, pernah mengatakan/menulis disocial media kata2 seperti ini : " Aku sebenarnya pengin berpisah dari dia, aku sudah gak tahan bertahun-tahun selalu disakiti secara fisik dan psikis oleh dia, tapi aku masih mencintainya, jadi gimana ya?? ............*Itu sih namanya kamu sedang KECANDUAN PENDERITAAN......sudah tau disakiti tidak enak, eh kamu masih saja bertahan hidup bersama dia..... #UdahPutusinAja....


Sebenarnya banyak orang didunia ini yang sedang mengalami "kecanduan penderitaan", tapi dia tidak menyadarinya selama ini. Apa sih tanda-tanda orang yang sedang kecanduan penderitaan itu ?? Yuk kita ulas satu persatu tanda-tanda orang yang sedang kecanduan penderitaan tersebut : 


1. SUKA BANGET MENGELUH.
Kamu suka sekali mengeluh didunia nyata dan dunia maya. Didunia nyata kalau kamu ngobrol bersama teman-teman kamu isinya cuma curhat tentang masalah-masalah didalam kehidupanmu saja. Kalau kamu menulis didinding facebook atau ngetweet di twitter isinya juga cuma mengeluh dan mengeluh saja. Seakan-akan kamu itu adalah orang yang paling menderita didunia ini.


Taukah kamu, bahwa semakin kamu sering menulis keluhanmu dimedia social, tanpa kamu sadari, kamu itu sebenarnya sedang berdo'a kepada Tuhan. Makanya apa yang sering kamu keluhkan itu justru malah sering menghampiri kehidupan terus. Makanya sampai hari ini, kamu masih terus menderita dan sengsara dalam hidup. Padahal tanpa kamu sadari, kamu sendirilah yang selalu mengundang penderitaan hadir dikehidupanmu sampai saat ini.  *Ingatlah hukum LOA/hukum tarik menarik..... 


2. HOBI MENYALAHKAN ORANG LAIN.
Kamu senang sekali komentar disocial media dengan komentar yang tidak bermutu, isinya cuma nyampah melulu. Komentar nyampah yaitu komentar yang isinya cuma mengkritik dan menyalahkan orang lain saja, tanpa memberi solusinya. Kamu itu hobi banget mencari-cari kesalahan orang lain, apapun perbuatan/prestasi orang lain yang kamu benci, selalu yang kamu lihat hanyalah hal-hal yang negatif/keburukannya saja. 


Taukah kamu, bahwa orang yang hobi banget/kerjaannya setiap hari mengkritik dan menyalahkan orang lain terus, dia sebenarnya sedang "sakit jiwa". Yaitu sakit jiwa yang sangat akut, dimanapun dia berada, dia merasa seolah-olah sedang diancam oleh orang lain. Dan setiap bertemu dengan orang lain yang berbeda pendapat/pemikiran dengan dirinya, pasti selalu dianggapnya sebagai musuhnya yang harus dibumi hanguskan. Maka nya kamu itu sampai saat ini  jadi banyak musuhnya, salahmu sendiri yang suka banget menyebar kebencian dan permusuhan kepada orang lain dengan kata-katamu yang kasar dan menyakiti hati orang lain. 


3. BANYAK ALASAN DAN SUKA MENUNDA-NUNDA.
Kamu itu sukanya banyak alasan ketika ada orang yang sedang menasehatimu. Kamu bantah nesehat orang lain dengan cara berdebat menyalahkan orang tersebut. Kamu pengin masalahmu teratasi/selesai dan kamu juga pengin hidupmu berubah menjadi lebih baik. Tapi kamu suka sekali menunda-nunda terus apa yang dinasehatkan oleh orang lain kepadamu, kamu menjawab dengan pembenaran diri sendiri dengan kata-kata "tidak ada waktu". Padahal semua orang didunia ini ,selama satu hari diberi waktu yang sama semuanya yaitu 24 jam. Sebenarnya kamu saja yang pemalas dan sok sibuk, yaitu malas untuk action/bertindak dan malah sibuk mengkritik dan menyalahkan orang lain terus.


Taukah kamu, bahwa orang yang banyak alasan dan suka menunda-nunda terus, hidupnya pasti akan semakin susah dan menderita. Karena waktunya habis hanya untuk melihat kesalahan dan keburukan orang lain terus, sehingga dia lupa untuk introspeksi diri dan memperbaiki dirinya sendiri. Hidupnya hanya di isi dengan ghibah/menggunjing dan memfitnah orang lain yang dibencinya. Setiap hari kerjaannya hanya menyebar kebencian dan permusuhan kepada orang lain yang berbeda pendapat dengan dirinya. Makanya banyak orang yang tak suka dengan dirinya, karena perilakunya yang buruk dan menyebalkan banget. 


=> Hari ini kamu masih saja "kecanduan penderitaan" ??  capeee deeehhh :-P



(Penulis : Dani Kaizen, Purbalingga , jum'at 27 Februari 2015)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah mampir dan membaca artikel diblog ini, silahkan tinggalkan jejak kamu dengan berkomentar diblog ini. :-)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...